Tebing Tinggi, 13 November 2024 — Sebagai bagian dari Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di bidang kewirausahaan, SMP Negeri 9 Tebing Tinggi mengadakan kegiatan pembuatan yel-yel yang berfungsi sebagai ice breaking dalam pembelajaran. Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat dan mempererat solidaritas antar siswa saat menjalani proyek kewirausahaan. Dengan penuh kreativitas dan antusiasme, siswa-siswi menciptakan yel-yel unik yang mencerminkan identitas tim, nilai kerja keras, serta semangat kebersamaan.
Setiap kelas diberikan
waktu untuk menyusun yel-yel yang mencerminkan pesan motivasi agar sukses dalam
kegiatan kewirausahaan ini. Guru pembimbing memberikan panduan singkat mengenai
elemen-elemen yang bisa membuat yel-yel lebih menarik, seperti penggunaan ritme
yang energik, kata-kata positif, dan gerakan yang kompak.
Proses pembuatan
yel-yel ini tidak hanya menumbuhkan semangat kompetitif yang sehat di antara
para siswa, tetapi juga memperkuat keterampilan komunikasi dan kerja sama tim.
Setiap kelompok berusaha menampilkan yel-yel mereka dengan cara yang paling
kreatif.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar